Burung kenari adalah salah satu burung yang banyak digemari untuk dijadikan koleksi oleh para penggemar burung kicau. Burung ini tidak hanya mempunyai kicauan yang merdu tapi juga mempunyai harga jual yang lumayan tinggi sehingga banyak orang yang mulai tertarik untuk beternak burung kenari ini.
Dan kali ini saya akan memberikan sedikit tips bagaimana caranya membedakan atau mengenali burung kenari antara yang jantan dan betina, mungkin bagi peternak burung kenari yang sudah lama pasti sudah paham sekali bagaimana membedakan yang jantan dan yang betina, tapi bagi peternak burung kenari yang masih pemula mungkin masih sedikit bingung membedakan antara yang jantan dan yang betina, untuk itu bacalah beberapa tips berikut supaya kalian bisa membedakannya.
Dan kali ini saya akan memberikan sedikit tips bagaimana caranya membedakan atau mengenali burung kenari antara yang jantan dan betina, mungkin bagi peternak burung kenari yang sudah lama pasti sudah paham sekali bagaimana membedakan yang jantan dan yang betina, tapi bagi peternak burung kenari yang masih pemula mungkin masih sedikit bingung membedakan antara yang jantan dan yang betina, untuk itu bacalah beberapa tips berikut supaya kalian bisa membedakannya.
- Pehatikan kepala burung kenari yang masih kecil atau belum tumbuh bulunya, kepala burung kenari jantan akan terlihat lebih datar atau pipih, sedangkan untuk yang betina kepalanya lebih bulat.
- Kenali dari matanya, untuk burung kenari yang berumur 6-7 hari pasti telah membuka matanya, dan perhatikan apabila mata sejajar dengan paruhnya bisa dipastikan itu burung kenari jantan, tapi apabila matanya berada diatas paruh dan kepalanya terlihat bundar itu pasti burung kenari betina.
- Dan yang terakhir ini mungkin akan terlihat mudah untuk membedakan mana yang jantan dan mana yang betina, dalam hal ini hal yang harus diperhatikan terletak pada dubur burung kenari, apabila pembuluh vena ang turun ke dubur dan akan terlihat tonjolan bisa dipastikan itu burung kenari jantan, tapi jika datar dan tidak ada tonjolan itu pasti burung kenari betina.
sumber : http://ciriayam.blogspot.com